Lanal Semarang Tanam 10 Ribu Mangrove Bersama Presiden

SEMARANG JAVAMEDIA.ID – Pangkalan TNI AL Semarang, Senin (15/5/2023) sore melakukan penanaman mangrove di wilayah Desa Sidogemah Kecamatan Sayung Kabupaten Demak. Penanaman ini dilakukan serentak seluruh Indonesia dipimpin Presiden RI Ir Joko Widodo dari kawasan wisata alam Pantai Indah Kapuk Jakarta.

Sedang penanaman di wilayah Kabupaten Demak dipimpin Komandan Lanal Semarang Kolonel Mar Hariyono Masturi MTra Hanla MM dihadiri Kepala Kesbangpol Provinsi Jawa Tengah Chaerudin, Wakil Bupati Demak Ahmad Mahsun serta jajaran Forkompinda Demak.

Penanaman serentak secara nasional dipimpin Presiden RI dan para peserta bisa langsung menyaksikannya melalui siaran telekonfren. Di lingkungan Lanal Semarang mereka yang terlibat penanaman antara lain dari unsur Pemerintah Kabupaten Demak, TNI Angkatan Laut, Polri, Perguruan Tinggi Kemaritiman, Ormas dan Kepemudaan, Pramuka serta potensi masyarakat.

Dalam sambutannya, Presiden Joko Widodo berpesan agar setelah penanaman mangrove harus dilanjutkan dengan pemeliharaan supaya tanaman hidup dan bermanfaat.
Presiden menandaskan Indonesia memiliki 3,3 juta hektare Kawasan hutan mangrove, namun banyak sebagian yang rusak karena tak terawatt. Dengan penanaman secara serentak ini, diharapkan akan muncul hutan mangrove yang mampu mengembalikan habita alam.

Terpisah Danlanal Semarang Kolonel Mar Hariyono Masturi MTra Hanla MM siap melaksanakan perintah dari Presiden RI terkait dengan pasca penanaman mangrove di wilayahnya. “Kami siap menanam dan menindak lanjutinya dengan perawatan. Sebenarnya penanaman mangrove di wilayah pesisir Jawa Tengah, terutama wilayah Lanal Semarang sudah yang kesekian kalinya. Maka kita lihat ada di beberapa wilayah pesisir pantai terdapat hutan mangrove. Penanaman kali ini ada 10 ribu tanaman mangrove. Kami optimistis tanaman tersebut akan tumbuh subur,” tegas Hariyono.

Putra Salatiga ini juga mengungkapkan bahwa banyak manfaat dari penanaman mangrove, selain mengembalikan habitat ekosistem pesisir, juga mampu melindungi wilayah pantai dari abrasi.

Penanaman di Desa Sidogemah ini menurut Danlanal sangat strategis dan tepat sebagai sabuk pantai yang akan melindungi daratan dari ancaman abrasi.

Penanaman mangrove dengan mengambil tema ‘Mangrove for Better Life’ ini diawali dengan penyerahan tanaman mangrove kepada perwakilan kelompok penanam terdiri dari TNI AD, TNI AL, Polri, serta unsur masyarakat. Selanjutnya TNI AL juga membagikan paket bingkisan sosial kepada masyarakat tak mampu. (Ranger)

Mari berbagi:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *