Ekonomi Semarang Tumbuh, DP Mall Investasikan Rp 500 M untuk Pengembangan

SEMARANG JavaMedia.Id – Laju pertumbuhan ekonomi Kota Semarang mencapai 5,27 % dan diharapkan pada 2023 ini bisa mencapai 7% telah mempengaruhi iklim investasi. Hal ini diungkapkan Walikota Semarang Ir Hj Hevearita G Rahayu MSos usai meresmikan Ground Breaking DP Mall Expantion, Minggu (7/5/2023) di komplek DP Mall Sinar Mas Land Pemuda Semarang.

“Rendahnya angka inflasi dan tingginya daya beli masyarakat telah mempengaruhi pertumbuhan ekonomi di Kota Semarang. Investasi terus tumbuh menyasar di Kota Semarang ini. Semarang menjadi Kota strategis karena selain terdapat pusat pemerintahan juga didukung adaanya Bandara Internasional,” ungkap Walikota Semarang.

Perluasan atau pengembangan Kawasan DP Mall dengan membangun gedung parkir yang mampu menampung 1.200 mobil menurut Mbak Ita, panggilan akrab Walikota Semarang ini juga merupakan sinyal tumbuhnya investasi.

Pemerintah Kota Semarang akan selalu mendukung dan menyambut investor untuk mengembangkan usahanya di Kota Semarang yang akan berdampak pada pertumbuhan ekonomi dan terciptanya lapangan kerja bagi masyarakat Kota Semarang.

Bahkan dalam pengembangan DP Mall, Walikota Semarang juga menitipkan agar kalangan UMKM dilibatkan bisa memasukkan produknya di DP Mall.

Sementara itu Fariyanto Nicholas Sonda, CEO Retail & Hospitality Sinar Mas Land mengatakan tahun ini pihaknya kembali melakukan proses ekspansi DP Mall yang akan dilengkapi sejumlah fasilitas terbaru antara lain penambahan 10 lantai area parkir, atrium amphitheatre dan international fashion brand.

“DP Mall juga akan menampilkan konsep baru yakni Green Concept Mall melalui penambahan rooftop garden yang dilengkapi berbagai jenis tanaman dan pohon. Total investasi untuk perluasan ini mencapai Rp 500 miliar,” tegas Fariyanto. (Nameera)

Mari berbagi:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *