Pomal Periksa Hiburan Malam, Tak Temukan Anggota TNI AL Keluyuran

SEMARANG JAVAMEDIA.ID – Sejumlah Petugas Polisi Militer Angkatan Laut (Pomal) Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Semarang, Kamis (12/4/2023) malam gelar patroli dan razia tempat hiburan malam dalam rangka Ops Yustisi Tahun 2023 Menjaga Kamtibmas Kota Semarang Jelang Lebaran Idhul Fitri.
Operasi dipimpin langsung Dandenpomal Lanal Semarang, Mayor POM AL Saji.
Kegiatan diawali apel kelengkapan serta brifing dipimpin Komandan Lanal Semarang Kolonel Marinir Hariyono Masturi MTr Hanla MM. Dalam arahanya Komandan Lanal Semarang menekankan agar laksanakan kegiatan ini sesuai prosedur yang telah ditetapkan secara profesional. “Jaga Keselamatan personil maupun materiil,” tegas Danlanal Semarang.
Dengan menggunakan sejumlah kendaraan, puluhan petugas dari Denpomal Lanal Semarang meninggalkan Mako Lanal Semarang bergerak berkeliling ke tempat-tempat hiburan malam yang berada di sejumlah kawasan yang ada di Kota Semarang.
Sasaran pertama adalah salah satu tempat hiburan yang berada di kawasan Tawangsari Semarang Barat . Di tempat ini, petugas melakukan pemeriksaan terhadap setiap pengunjung yang sedang berada di lokasi tersebut, namun petugas tidak menemukan satu pun anggota TNI AL.
Petugas kemudian bergerak ke tempat hiburan lainnya yang masih berada di kawasan Jalan Jl. Anjasmoro Raya, Tawangsari, Kec. Semarang Barat. Lagi-lagi, petugas tidak menemukan seorang anggota TNI AL di tempat yang kedua ini.
Razia kemudian dilanjutkan ke tempat hiburan malam yang berada di kawasan Sunan Kuning Kalibanteng Semarang Barat. Di tempat ini, petugas juga tidak menemukan satupun anggota TNI AL hingga akhir dari seluruh rangkaian kegiatan berjalan kondusif selanjutnya rombongan Dempomal kembali ke Mako Lanal Semarang. (Ranger)